Danramil 0602-12/Ciomas Kapten Inf Irwan Kerahkan Babinsa Dampingi Penyerahan Bantuan Cadangan Pangan 

    Danramil 0602-12/Ciomas Kapten Inf Irwan Kerahkan Babinsa Dampingi Penyerahan Bantuan Cadangan Pangan 

    Serang - Dalam rangka memastikan berjalan aman dan lancar, Komandan Koramil (Danramil) 0602-12/Ciomas Kapten Inf Irwan Agustia mengerahkan Bintara Pembina Desa (Babinsa), melaksanakan kegiatan pendampingan penyerahan Bantuan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP), dari pusat Bantuan Pangan Nasional (BPN).

    Hal ini disampaikan Babinsa Koramil 0602-12/Ciomas Kodim 0602/Serang Sersan Satu (Sertu) Asep Saepudin, pada saat melaksanakan pendampingan kegiatan penyerahan bantuan tersebut, bertempat di Kantor Desa Sukadana Kecamatan Ciomas Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Rabu (26/06/2024).

    Lanjutnya, pendampingan yang dilakukan merupakan salah satu tugas dan peran Babinsa, sesuai perintah Komandan Kodim (Dandim) 0602/Serang Kolonel Inf Mulyo Junaidi, kepada Komandan Koramil yang dilaksanakan oleh Babinsa. Sebagai upaya membantu pemerintah daerah, dalam mendukung peningkatan kesejahteraan seluruh masyarakat di wilayah Kecamatan Ciomas. 

    " Kami yang bertugas sebagai aparat teritorial sebagai Babinsa, akan selalu hadir ditengah-tengah masyarakat. Dengan harapan bahwa kehadiran Babinsa, akan memberikan dampak yang positif. Dengan terus bersinergi bersama Bhabinkamtibmas dan pemerintah tingkat desa, terutama untuk kemajuan seluruh masyarakat, " jelasnya. 

    Ditugaskan dari Koramil, Babinsa memiliki tugas pokok adalah sebagai aparat kewilayahan, yang bertugas membina desa binaan. Dalam melaksanakan tugas pokoknya tersebut, Babinsa berfungsi antara lain pembinaan teritorial, yaitu membina potensi wilayah, kekuatan pertahanan desa, dan ketahanan masyarakat desa.

    Aang Nopriyadi

    Aang Nopriyadi

    Artikel Sebelumnya

    Pelda Budi Danposramil Curug Kodim 0602/Serang...

    Artikel Berikutnya

    Koptu Embay Babinsa Koramil 0602-20/Pamarayan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika

    Ikuti Kami